Tim Koperasi Maju mengunjungi salah satu anggota yang memiliki bisnis makanan, yaitu Pempek Hepi 08 pada Rabu (20 November 2024) lalu.
Owner Pempek Hepi 08 mengucapkan terima kasih kepada Koperasi Maju karena sudah menyelenggarakan acara Maju Festival 2024 pada 19-20 Oktober 2024.
Baca juga: Rekap Tea Gathering “Dari Daun ke Cangkir: Menelusuri Tradisi Chinese Tea Ceremony Bersama WiskTea”
Ia mengungkapkan bahwa selama acara tersebut, bisnisnya mengalami kenaikan penghasilan yang cukup signifikan. Tidak hanya itu, ia juga merasa bisnisnya makin dikenal oleh banyak orang.
“Saya mengucapkan terima kasih karena sudah diajak menjadi tenant di acara Maju Festival 2024. Dengan kegiatan tersebut, tidak hanya penghasilan saja yang naik, tapi branding Pempek Hepi 08 juga meningkat dan makin dikenal banyak orang,” katanya.
Peningkatan-peningkatan yang dirasakan ini berkat salah satu kegiatan yang diselenggarakan saat Maju Festival 2024, yakni Studentpreneurship Challenge atau SPC.
Sebagai informasi, SPC merupakan kegiatan yang melibatkan murid-murid sekolah yang tertarik berwirausaha. Nantinya, murid-murid tersebut akan didampingi oleh para pemilik bisnis untuk dikembangkan keterampilan kewirausahaannya agar bisa memberikan kontribusi positif bagi keluarga, masyarakat, dan bangsa.
Owner Pempek Hepi 08 berharap kegiatan Maju Festival tidak hanya diadakan sekali setahun saja. Agar anggota yang memiliki usaha mendapatkan wadah untuk saling berkembang dan maju bersama.