Pada kesempatan kali ini, tim Koperasi Maju berkunjung kepada pelaku usaha yang memberdayakan pelaku UMKM lainnya. Pertemuan ini membahas acara yang akan diadakan pada bulan Oktober yaitu Maju Festival, dimulai dari pagelaran budaya sampai pameran UMKM. Pada sela pembahasan acara, beliau juga diajak untuk mengisi dalam acara tersebut. Dengan antusias beliau bersedia untuk menjadi pembicara. Menurut beliau, alasannya adalah visi dan misi Koperasi Maju sama dengan apa yang dilakukannya yaitu membantu para pelaku UMKM. Pada akhir sesi, beliau juga membagikan sedikit cerita pengalamannya dalam membangun usaha yaitu sebuah komunitas sangat penting untuk memperluas jaringan usaha bagi para pelaku usaha.